PANDA MOBILE DALAM FUN RUN MENTARI SCHOOL BINTARO
Oleh: Irfan Alfian (Volunteer Panda Mobile)
Sebanyak 700 orang yang terdiri dari pelajar usia SD, SMP, dan SMA dari Mentari School Bintaro, orangtua, serta alumni nampak semangat berlari yang dimulai dari Bintaro Xchange Mall pada Sabtu (01/04) silam. Kegiatan lari yang digelar oleh Mentari School Bintaro tersebut bertajuk Mentari School Fun Run : Run for the Earth dalam rangka memeringati Hari Bumi.
Dalam event tersebut, Panda Mobile WWF-Indonesia juga diundang berpartisipasi untuk menumbuhkan kepedulian publik terhadap kelestarian Bumi. Pada kegiatan kali ini Panda Mobile mengangkat program MyBabyTree terkait tema Run for the Earth. Melalui MyBabyTree, publik dapat mengadopsi pohon yang ditanam dan memantau perkembangannya melalui teknologi geotags.
Kegiatan Fun Run dibuka dengan pentas musik dari pelajar Mentari School. Para peserta mulai berlari pada pukul 06.30 WIB. Dua jam kemudian, kegiatan Fun Run selesai dan ditutup dengan pengumuman pemenang lari. Pratama Aditya dari Panda Mobile WWF-Indonesia kemudian menjelaskan program MyBabyTree. Penjelasan yang diberikan meliputi lokasi penanaman, lama perawatan, manfaat menanam pohon, dan kontribusinya bagi lingkungan serta komunitas di sekitar lokasi penanaman.
Para peserta dan pelajar Mentari School pun diajak ke truk Panda Mobile untuk bermain dan belajar tentang lingkungan hidup bersama volunteer Panda Mobile. Mereka menguji genangan air yang ada di sekitar lokasi lari dengan menggunakan fasilitas laboratorium air yang ada di Panda Mobile. Uji kualitas air yang dilakukan diantaranya melihat ada tidaknya mikroba dalam air menggunakan mikroskop serta menguji sifat asam basa air menggunakan kertas lakmus.
Setelah itu, para peserta menonton film pendek tentang “MyBabyTree”, “Quartet at the Crossroad”, dan “Pemburu Harimau”. Pengenalan akan satwa payung yang menjadi fokus konservasi WWF-Indonesia juga dilakukan melalui aktivitas mewarnai dan permainan engklek. Anak-anak nampak tertarik bermain engklek bertema orangutan. Dalam kotak-kotak yang harus dilompati, terdapat berbagai penjelasan tentang orangutan, seperti ciri-ciri, makanan, dan habitatnya. Anak-anak terlihat antusias dengan kegiatan Panda Mobile. Tak sekadar menghibur, kegiatan yang dilakukan juga dapat menumbuhkan kepedulian terhadap lingkungan.