HARI IKAN NASIONAL 2025: WWF-INDONESIA AJAK KONSUMEN UNTUK CERDAS PILIH SEAFOOD
Jakarta, 23 November 2025 - Yayasan WWF Indonesia hadir dalam kampanye nasional bertema “Protein Ikan untuk Generasi Emas” yang diselenggarakan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dalam rangka memperingati Hari Ikan Nasional (Harkannas) 2025.
Kampanye ini mengajak masyarakat Indonesia untuk menjadikan seafood sebagai sumber protein utama dalam pemenuhan gizi harian, sekaligus mendorong perilaku konsumsi yang lebih bertanggung jawab dengan memilih seafood yang diproduksi secara ramah lingkungan. Pesan ini penting untuk memastikan keberlanjutan laut sebagai penopang pangan nasional dan penghidupan jutaan masyarakat pesisir.
Sebagai negara kepulauan dengan kekayaan hayati laut yang melimpah, Indonesia masih menghadapi berbagai tantangan dalam menjaga keberlanjutan sektor perikanan. Ketidakseimbangan antara tingginya permintaan dan praktik penangkapan maupun budidaya yang belum sepenuhnya berkelanjutan menimbulkan ancaman serius, seperti penangkapan berlebih, penggunaan alat tangkap yang merusak, lemahnya penelusuran rantai pasok, serta penurunan populasi ikan secara signifikan. Melalui kampanye ini, WWF-Indonesia menegaskan bahwa setiap keputusan konsumen saat membeli dan mengonsumsi seafood memiliki dampak langsung terhadap keberlanjutan sumber daya laut maupun kesejahteraan nelayan.
Direktur Program Kelautan dan Perikanan WWF-Indonesia, Dr. Imam Musthofa Zainudin, menyampaikan bahwa peran konsumen sangat krusial dalam mendorong perubahan menuju rantai pasok seafood yang lebih sehat dan berkelanjutan. “Konsumen sangat berperan penting dalam menciptakan perubahan rantai pasok yang lebih baik dan ramah lingkungan. Survei konsumen yang dilakukan oleh Marine Stewardship Council pada 2021 menyatakan bahwa 79% konsumen Indonesia di kota besar siap membayar lebih untuk produk seafood berkelanjutan, namun 53% menyatakan bahwa mereka masih sulit menemukan produk ramah lingkungan di pasar domestik,” ujarnya.
Ia melanjutkan, “Untuk menjawab tantangan tersebut, WWF-Indonesia melalui program Seafood Savers bersama Ditjen PDSPKP KKP menyediakan panduan dan pendampingan di seluruh mata rantai pasok, mulai dari produsen, ritel dan UMKM, hingga konsumen. Tujuannya adalah mendukung terwujudnya target swasembada pangan dari pangan biru (blue food) dan memperkuat penyediaan seafood ramah lingkungan di pasar domestik.”
Kampanye Hari Ikan Nasional 2025 tidak hanya menjadi ajang perayaan, tetapi juga sarana edukasi bagi masyarakat, khususnya generasi muda, untuk mengenal ragam ikan konsumsi dan pentingnya memilih seafood yang berkelanjutan. Melalui parade kostum ikan, booth edukasi, dan berbagai aktivitas interaktif, pengunjung diajak mempelajari fakta-fakta seputar ikan konsumsi, memahami status keberlanjutan melalui aplikasi Seafood Advisor, mengetahui kandungan gizi, serta mencicipi aneka kudapan boga bahari yang tersedia di sepanjang area festival.
Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono pada sambutannya menyampaikan “Harkannas Tahun ini mengangkat tema “Protein Ikan untuk Generasi Emas 2045” artinya, ikan adalah makanan super yang penting dan akan membantu anak-anak tumbuh menjadi generasi hebat, sehat, pintar, dan siap membawa Indonesia maju di masa depan.”
“Hari Ikan Nasional ini juga mengajak kita untuk bangga pada kekayaan laut Indonesia, bangga pada para nelayan dan pembudidaya, serta bangga pada makanan sehat dari negeri sendiri. Pemenuhan gizi masyarakat – terutama untuk anak-anak – adalah tugas kita bersama. Melalui peringatan Hari Ikan Nasional, mari kita perkuat kerja sama agar semakin banyak anak Indonesia yang sehat, kuat, dan cerdas karena rajin makan ikan,” tambahnya.
Selain acara puncak di Anjungan Sarinah, Jakarta, kampanye ini juga diselenggarakan di tiga kota besar lainnya; Surabaya, Denpasar, dan Makassar, yang diorganisir oleh komunitas Marine Buddies. Di setiap kota, berbagai rangkaian kegiatan edukatif digelar di ruang publik, khususnya pada pelaksanaan Car Free Day (CFD), untuk menjangkau lebih banyak masyarakat dan meningkatkan literasi konsumsi seafood berkelanjutan.
Masa depan sumber daya laut Indonesia sangat bergantung pada perubahan perilaku konsumsi masyarakat. Menjadi konsumen yang cerdas merupakan langkah sederhana namun memiliki dampak besar terhadap kelestarian laut dan keberlanjutan mata pencaharian masyarakat pesisir. Melalui kampanye Hari Ikan Nasional 2025 ini, WWF-Indonesia berharap semakin banyak masyarakat memahami pentingnya memilih seafood dari sumber yang legal, sehat, dan berkelanjutan.
***
Untuk informasi lebih lanjut:
Karina Lestiarsi, Communication Officer | klestiarsi@wwf.id | 0852-1816-1683
Tentang Yayasan WWF Indonesia
Yayasan WWF Indonesia adalah organisasi masyarakat madani berbadan hukum Indonesia yang bergerak di bidang konservasi alam dan pembangunan berkelanjutan, dengan dukungan lebih dari 100.000 suporter. Misi Yayasan WWF Indonesia adalah untuk menghentikan penurunan kualitas lingkungan hidup dan membangun masa depan di mana manusia hidup selaras dengan alam, melalui pelestarian keanekaragam hayati dunia, pemanfaatan sumber daya alam terbarukan yang berkelanjutan, serta dukungan pengurangan polusi dan konsumsi berlebihan.
Untuk berita terbaru, kunjungi www.wwf.id dan ikuti kami di Twitter @wwf_id | Instagram @wwf_id | Facebook WWF-Indonesia | Youtube WWF-Indonesia | Line Friends WWF Indonesia