PATROLI GAJAH SAMPAI KE PANTAI
Oleh: Ali Rizqi arasyi
Tim Patroli Gajah BBSNP atau disebut juga Elephant Patrol Team (EPT) mulai bertugas, melakukan patroli sejak awal Juli 2009. Wilayah patroli mereka adalah kawasan TNBBS pada Resort Pemerihan. Bentuk bentang alam kawasan TNBBS daerah ini mulai dari perbukitan sampai pinggir pantai. Pos Jaga Resort Pemerihan juga digunakan sebagai lokasi perkemahan tim. Resort Pemerihan masuk dalam wilayah Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN-2), terletak pada bagian Barat kawasan TNBBS. Wilayah Resort Pemerihan dipilih sebagai daerah uji coba operasi EPT karena ; (-) Konflik manusia dan gajah sering terjadi di sini ; (-) Wilayah ini, adalah tempat relokasi 4 ekor gajah dari Daerah Sekincau pada akhir tahun 2007, sehingga monitoring harus terus dilakukan; (-) Pos Jaga ini menjadi salah satu dari dua pos jaga yang menjadi pintu masuk jalan Sanggi-Bengkunat yang menembus kawasan TNBBS, dengan adanya team ini maka penjagaan akan lebih diperketat.
Pada saat melakukan patroli, Elephant Patrol Team mencatat kegiatan-kegiatan ilegal yang terjadi dalam kawasan TNBBS, baik kegiatan perambahan, perburuan, maupun illegal logging. Kemudian melakukan identifikasi jenis-jenis tanaman yang ditanam oleh perambah di kawasan TNBBS. Khusu s untuk kegiatan perambahan, Elephant Patrol Team akan memberikan peringatan dan nasehat supaya mereka segera meninggalkan kebun mereka yang berada dalam kawasan TNBBS.
Ada dua rute jalur patroli yang dilakukan yaitu Pertama ke arah Barat Daya dari Camp Pemerihan sepanjang 9 km, menuju pantai di kawasan Cagar Alam Laut yang manajemen pengelolaannya ada di bawah otoritas TNBBS. Kedua ke arah Barat Laut dari Camp sejauh juga sekitar 12 km menuju daerah Bengkunat. Khusus untuk rute patroli ke arah Barat Daya, jarak antara Camp Pemerihan sampai ke pinggir pantai adalah sepanjang 9 km. Apabila patroli hanya menyusuri Batas kawasan TNBBS sampai ke pantai, tanpa melakukan cek ke dalam kawasan TNBBS, perjalanan patroli sampai ke pantai dapat ditempuh selama kurang lebih 4 jam. Bentang alam rute patroli ini sangat menarik karena melewati daerah perbukitan, menyusuri sungai sebelum mencapai pantai.
Selain kegiatan patroli, EPT bersama masyarakat juga melakukan mitigasi konflik antara gajah-manusia. EPT membantu masyarakat mengusir kelompok gajah liar yang keluar kawasan TNBBS dan memasuki kebun milik warga masyarakat. Tim ini juga melakukan sosialisasi tata cara penanggulangan konflik kepada masyarakat agar memahami cara terbaik dalam melakukan pengusiran satwa dengan tidak melukai satwa tersebut. EPT juga melakukan monitoring 3 ekor gajah dari Daerah Sekincau yang direlokasi ke wilayah patroli ini. Berdasarkan pengamatan diperkirakan 3 ekor gajah relokasi ini telah bergabung dengan kelompok gajah liar yang lain.
Selama keberadaan tim ini sejak Bulan Juli 2009, telah 3 kali kelompok gajah liar berkonflik dengan masyarakat. EPT bekerjasama dengan masyarakat sekitar berusaha mengusir kelompok gajah liar kembali masuk ke dalam kawasan. Masyarakat sangat terbantu dengan keberadaan Tim Patroli Gajah, kerugian yang ditimbulkan akibat konflik gajah dapat dikurangi.
Kontak Person:
Ali Rizqi Arasyi
Nurchalis Fadhli