
Gelang Harapan yang digagas oleh Wulan Guritno, bersama dua sahabatnya, Janna Soekasah Joesoef dan Amanda Soekasah, menginisiasi HOPE Bracelet (Gelang Harapan) untuk membantu para penderita kanker. Dalam perkembangannya, HOPE ingin juga berkontribusi untuk lingkungan dan satwa, yaitu
gajah Sumatera dengan harapan alam akan lestari.
Wulan Guritno, Janna Soekasah Joesoef, dan Amanda Gratiana Soekasah adalah sahabat sejak remaja yang punya kepedulian tinggi terhadap isu-isu sosial. Bergerak dari kepedulian dengan berbagai masalah yang dilihat disekitar mereka, kemudian tiga wanita cantik ini membuat gerakan bernama Gelang Harapan (HOPE). Gerakan ini awalnya didedikasikan untuk para penderita kanker. Pada perkembangannya, sekarang HOPE sudah berkembang untuk membantu berbagai isu.
Dalam kampanye HOPE for Life, team Gelang Harapan ingin menyuarakan kepedulian akan satwa liar yang selayaknya kita lindungi bersama. Sebagai bagian dari kontribusinya, team Gelang Harapan membuat merchandise Bracelet of Hope (gelang dari sisa kain dari brand GHEA, boneka gajah dan masih banyak lagi) yang bisa dibeli publik dan keuntungannya didonasikan untuk konservasi satwa liar.
Kunjungan pertama Wulan, Janna dan Amanda ke Taman Nasional Tesso Nilo dilaksanakan pada Agustus 2018 silam. Ketiganya melihat secara langsung kegiatan Tim Elephant Flying Squad di habitat asli Gajah Sumatera.
Untuk mendukung keberlangsungan Tim Elephant Flying Squad, Gelang Harapan mengadakan penggalangan dana melalui “HOPE for LIFE CHARITY NIGHT for SUMATRAN ELEPHANT” yang diselenggarakan di Hotel Monopoli Jakarta pada tanggal 3 Desember 2019. Acara tersebut diisi dengan kegiatan lelang dan pameran berbagai karya seni dan foto yang diramaikan oleh para seniman dan fotografer yang memiliki kepedulian terhadap alam. Keuntungan dari hasil lelang karya seni tersebut disumbangkan melalui WWF-Indonesia untuk membantu operasional Tim Elephant Flying Squad.
Kolaborasi Apik Demi Masa Depan Tanpa Sampah Plastik
Otorita Ibu Kota Nusantara Gelar Perkemahan Berbalut Edukasi Hayati
CALL FOR PROPOSAL: CORPORATE ENGAGEMENT & FUNDRAISING RESEARCH
Get the latest conservation news with email